gtrees.net

11 Makanan Tinggi Kalsium untuk Ibu Hamil dan Janin

Ibu hamil minum air hangat
Foto: Getty Images/eggeeggjiew

Daftar Isi
  • Manfaat Kalsium untuk Ibu Hamil dan Janin
  • Makanan yang Mengandung Kalsium untuk Ibu Hamil dan Janin
  • Apakah Boleh Konsumsi Suplemen Kalsium selama Kehamilan?
Jakarta -

Selama kehamilan, pemenuhan nutrisi sangatlah penting. Salah satu zat yang paling dibutuhkan dan mesti tercukupi pada saat hamil yaitu kalsium.

Secara umum, kalsium selama kehamilan diperlukan untuk membangun tulang bayi juga menjaga kesehatan tulang ibu hamil itu sendiri.

Menurut American Pregnancy Association (APA), wanita hamil membutuhkan sekitar 1.000 miligram kalsium per hari. Begitu pula dengan wanita hamil berusia 18 tahun ke bawah membutuhkan 1.300 miligram kalsium per harinya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lantas, dari mana kalsium bisa didapatkan? Apa saja makanan yang mengandung kalsium untuk ibu hamil dan janin?

Manfaat Kalsium untuk Ibu Hamil dan Janin

Dilansir laman What to Expect, kalsium bantu memperkuat pertumbuhan tulang dan gigi bayi dalam janin. Serta meningkatkan perkembangan otot, jantung, saraf, dan peredaran darah.

ADVERTISEMENT

Selain bagi bayi, kalsium juga penting untuk gigi dan tulang ibu hamil itu sendiri. Jika tidak mendapatkan cukup kalsium selama kehamilan, tubuh akan menghabiskan simpanannya sendiri untuk diberikan kepada janin.

Hal ini terutama terjadi pada trimester ketiga, saat perkembangan tulang janin mencapai puncak. Sekitar 250 hingga 350 miligram (mg) kalsium akan ditransfer ke bayi setiap harinya.

Karena itu, wanita hamil yang tidak mencukupi asupan kalsium hariannya berisiko tinggi mengalami pengeroposan tulang selama kehamilan dan lebih rentan terkena osteoporosis di kemudian hari.

Makanan yang Mengandung Kalsium untuk Ibu Hamil dan Janin

Susu dan produk olahan darinya seperti keju dan yoghurt merupakan sumber kalsium terbaik. Selain itu, sayuran berdaun hijau gelap juga mengandung kalsium tapi dalam jumlah yang lebih kecil.

Berikut sejumlah makanan kaya kalsium untuk ibu hamil dan janin:

  • Susu murni: 276 mg kalsium per 237 ml
  • Susu skim: 299 mg per 237 ml
  • Yoghurt polos rendah lemak: 415 mg per 227 gram
  • Keju cheddar: 307 mg per 43 gram
  • Tahu: 253 mg per 240 gram
  • Biji chia: 179 mg per 28 gram
  • Bok choy: 160 mg per 70 gram
  • Bayam: 123 mg per 95 gram
  • Brokoli: 21 mg per 90 gram
  • Kacang polong: 106 mg per 75 gram
  • Kale: 55 mg per 25 gram.

Apakah Boleh Konsumsi Suplemen Kalsium selama Kehamilan?

Suplemen kalsium boleh dikonsumsi selama kehamilan dan dianggap aman. Selain itu, kalsium dapat dikonsumsi dari sejumlah makanan seperti daftar di atas.

Merujuk laman Kementerian Kesehatan RI (Kemenkes), wanita hamil dapat menambahkan suplementasi kalsium untuk mencegah preeklamsia selama kehamilan.

Akan tetapi perlu diingat, terlalu banyak asupan kalsium dari suplemen juga dapat menyebabkan efek samping seperti sembelit dan perut kembung. Karena itu, ada baiknya untuk berkonsultasi terlebih dahulu ke dokter sebelum konsumsi suplemen kalsium tambahan.

Nah, itu tadi manfaat serta makanan tinggi kalsium untuk ibu hamil dan janin. So, jangan lupa penuhi nutrisi kalsium harianmu ya, bumil!



Simak Video "Berat Badan Naik Saat Hamil? Cek Batas Normalnya!"
[Gambas:Video 20detik]
(azn/fds)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat